Jumat, 07 Mei 2010

Air Terjun Tujuh Tingkat

      Berbicara mengenai air terjun bertingkat ternyata di sebuah desa di Sumatera Utara tepatnya di daerah Tapanuli Tengah ternyata, tepat ditengah hutan antara Desa Hutanabolon dan Borotan terdapat Air Terjun bertingkat yang mencapai tujuh tingkat. Sebenarnya tempat ini sangat layak bahkan sangat baik untuk dijadikan tempat wisata, tetapi melihat lokasi yang jauh dari pemukiman dan fasilitas jalan yang belum ada sama sekali maka tempat ini tidak banyak diketahui oleh orang lain, hanya warga setempat yang tahu.
         Berbicara mengenai Bentuknya ternyata dahulu menurut tetua desa disana air terjun ini memilki 7 tingkat utama yang air dan kondisinya sangat baik, tetapi karena perkembangan manusia yang mulai menggunduli hutan, akibatnya diperkirakan tinggal lima air terjun utama yang jumlah airnya masih baik. Menurut orang-orang yang telah melakukan survei kesana panorama tempat ini luar biasa indah, karena bukan cuma panorama air, ditempat ini juga ada panorama hutan dan batu cadas yang baik digunakan untuk panjat tebing. bahkan karena luar biasa indahnya semula tim yang dipersiapkan hanya untuk 1 hari saja akhirnya menginap disana untuk 1 malam untuk melihat keindahan panorama alamnya di pagi hari. Selain itu kita juga bisa melihat satwa-satwa liar seperti kera, orang utan, monyet, burung, ikan, babi hutan dan lain-lain (jika beruntung).
Keindahan wisata yang belum tersentuh ini sangat sia-sia jika tidak dimanfaatkan oleh pemerintah, atau adakah investor yang mau mengembangkannya?. kadang masalah publikasi yang kuranglah yang menyebabkan rendahnya proses pengembanan pariwisata.

5 komentar:

Anonim mengatakan...

greatt

Anonim mengatakan...

hebattt...! mudah2an bisa kesana

esiya mengatakan...

great....

kpan kita menikmati keindahannya??

admin mengatakan...

tunggu aku dah punya duit 1 Triliun ntar biar aku bngun jalan kesana, tapi g tw dech , jngan2 sungainya dah kering sia.

rai mengatakan...

kami tunggu! bagaimana?

Posting Komentar