Rabu, 15 Juni 2011

Penanaman Kebun Entres


Bahan tanaman yang digunakan untuk membangun kebun entres karet dapat berupa stum mata tidur, stum mini, atau bibit dalam polibeg. Jarak tanam yang umum digunakan adalah 1x1 m. Apabila kebun entres terdiri atas beberapa jenis klon, maka pembagian areal ke dalam petak-petak sangat penting untuk memudahkan penanaman, pemeliharaan, pemanenan dan mencegah tercampurnya bibit antar klon. Di dalam blok atau petak dibuat tanda yang memuat informasi tentang nama klon, tanggal tanam dan tanggal pemurnian. Bahan dasarnya dibuat dari pelat besi atau beton sehingga tidak mudah rusak atau hilang dalam jangka waktu lama.

0 komentar:

Posting Komentar